
Sinopsis Animasi Lupinranger Vs Patranger – Stasiun Televisi RTV kembali menghadirkan animasi terbarunya bergenre laga yang berjudul Lupinranger Vs Patranger. Animasi Lupinranger Vs Patranger merupakan animasi garapan rumah produksi TV Asah, Tori Company & Agency serta ditayangkan di TV Asahi sejak Februari 2018 – 2019. Animasi Lupinranger Vs Patranger tayang mulai hari Senin, 21 Oktober 2019 pukul 19.30 WIB.
Sinopsis Animasi Lupinranger VS Patranger RTV :
Menceritakan tentang kisah Lupin Collection yang emrupakan sekumpulan benda yang berisi kekuatan tersendiri dan berbahaya yang berhasil dikumpulkan oleh pencuri legendaris Arsène Lupin, dicuri oleh sindikat kriminal antar dimensi yang dikenal dengan kelompok Gangler. Gangler menghadapi dua perlawanan dari dua tim Super Sentai, yaitu Lupinranger dan Patranger.
Dimana Lupinranger, terdiri dari Kairi Yano, Touma Yoimachi, dan Umika Hayami bertujuan untuk merebut kembali semua Lupin Collection yang telah dicuri tidak hanya untuk menjaga reputasi mereka sebagai tim pencuri, namun juga untuk menyelamatkan orang-orang terdekat mereka yang menghilang secara misterius dua tahun sebelum mereka menjadi tim pencuri.
Baca Juga:
Sementara itu Patranger, terdiri dari Keiichiro Asaka, Sakuya Hikawa, dan Tsukasa Myoujin yang ditugaskan oleh unit kepolisian global untuk menegakkan keadilan dengan mengumpulkan semua Lupin Collection dan menghancurkan Gangler. Drama pun tercipta seiring bahwa mereka tidak hanya melawan Gangler, namun masing-masing tim juga saling berhadapan untuk bertarung atas dasar perbedaan sisi yang mereka pahami seiring berjalannya waktu.
Intrik pun semakin bertambah ketika asal-usul mengenai Lupin Collection semakin terkuak dan munculnya Noël Takao yang berkontribusi sebagai anggota keempat dari masing-masing tim dengan tujuan menyatukan kedua tim sebelumnya sesuai dengan rencana yang ia agendakan. Lalu bagaimanakah kisah seru selengkapnya?
Nama Karakter Animasi Lupinranger Vs Patranger RTV:
• Kairi Yano (Lupin Red)
• Touma Yoimachi (Lupin Bule)
• Umika Hayami (Lupin Yellow)
• Keiichiro Asaka (Patren 1)
• Sakuya Hikawa (Patren 2)
• Tsukasa Myoujin (Patren 3)
Leave a Reply